Laman

Friday, May 25, 2012

I am Your Little Angel

Hai kau gadis lugu,
Jejak kakimu menawarkan aku mengikuti langkahmu..
Hai kau gadis acuh,
Riang manjamu yg sllu sejukan dahagaku
Aku tersipu dengan tingkahmu yg lucu..
Kamu dmna bidadariku? Tinggalkan aku bagai fatamorgana..
kenapa harus kamu, yg tega menawan hatiku??
Lantas, seberapa jauh nafsuku terbuai demi cinta yg hampa?
Ya, ini memang kebodohanku, yg biarkan sayapmu mengepak dan jauhi aku
Ya, ini memang sesalku yg tak mampu lgi menafsirkan pilunya rindumu
Sebodoh itukah??

Gadis, wlaupun bgtu,
Tolong dengarkan bisikku, kumohonkan padamu..
Pintaku tak banyak, sedikitpun tidak, cukup tuk menggoreskan tinta dibaris bukuku..
Datanglah, hampirilah aku, meski hanya lewat sehilir cerita mimpi,
Lantunkanlah kabarmu melalui bait-bait doamu,..

Tak perlu berteriak, krna suaramu sangat kukenal jelas dan begitu melekat..
Tak perlu nampak, karna aku tau detak jantungku selalu seirama dengan denyut nadi hidupmu..

Jika bisa, Lekaslah tepuk pundakku, usaplah air mataku, dan kembalikanlah hasratku..
Walau ku tau, cahaya matamu memudar,
Dan cintamu semakin begitu temaram..

Apakah kamu sanggup, seperti dahulu membiarkanku bersandar bebas dilekuk pundakmu?
Ataukah mampu, seperti kala itu, setia mengusap linangan air mataku?

Kini, sekali lagi aku mengukir, apa yg seharusnya tak ku hapus..
memicuku tuk mengerti tentang sejatinya cinta nurani..
Disini, aku dan kenanganku,
Bersisa antara senyum, airmata dan luka..
Duka menjadi sirna, ketika kamu berlari, menyaksikanmu berjalan, iringi suatu klise kehidupan, yg jadikanmu pribadi sempurna, dengan canda tawa, dan guratan senyum cantik jelita.

Jaga, tuntunlah langkahnya, ya Khalik..
Jangan bawa deritaku kedalam haluan rindunya..
terangilah sedihnya, tampakkanlah ketegarannya..

Berdirilah jauh disana, berbaringlah terlelah, dan nikmatilah..buatlah iri isi dunia, langit dan cakrawala..

Tetes hujan akan selalu menyiratkan pesan, mengingatkan memori, mencuatkan lukisan yg kau serukan agar bayangku menjadi hadir, takan pernah gentar karena pelangi menemaninya..
Ingatlah, ada hari baru yg menanti, misteri tentang arti cinta sejati..cinta bersemi bersanding elegi patah hati..

Jaga lah sayapmu, jagalah sucimu..
Bebaskan sayapmu merangkul angan, dengan tetap disisi Tuhan..
Dan aku selalu bersiap, ketika saatnya nanti, sayap itu membutuhkan satu sandaran, untuk merebahkan dirinya yg terlelah, dan merindukan usapan hangat di hatinya...

Kenang aku, untuk yg terakhir, 
you'are my little angel "bee"..

No comments:

Post a Comment